Azis Syamsuddin: Lembaga yang Gemuk Harus Diintegrasikan

Ilustrasi Pegawai Negeri Sipil (PNS). (Foto: Ricardo/JPNN)

IDTODAY NEWS – Wakil Ketua DPR M. Azis Syamsuddin mendukung pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait urgensi percepatan reformasi birokrasi dan struktural di Indonesia.

“Pemikiran dan pernyataan Bapak Jokowi benar adanya. Reformasi struktural sudah menjadi urgensi agar roda pemerintahan bisa berjalan dengan efisien dan produktif. Hal ini perlu didukung sehingga dapat terlaksana untuk kemajuan bangsa,” kata Azis, Senin (30/11).

Baca Juga  Gerindra Klaim Prabowo Berperan di Balik Kepulangan H-RS

Politikus Partai Golkar itu menekankan pentingnya sistem birokrasi yang efektif dalam proses pengambilan keputusan.

Dia menegaskan efektivitas dan efisiansi instansi pemerintah perlu diselaraskan agar bisa tepat guna dalam proses pembangunan bangsa.

Menurutnya, dalam persaingan global saat ini banyak tugas dalam negeri yang perlu dibenahi. Salah satunya birokrasi yang rumit perlu dijadikan sederhana.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan