IDTODAY NEWS – Juru bicara Kepresidenan Turki Ibrahim Kalin dilaporkan telah bertemu dengan Utusan Khusus AS untuk Suriah Joel Rayburn dan sejumlah delegasi yang mendampinginya di kompleks kepresidenan Ankara, Rabu (2/12) waktu setempat.

Pertemuan tersebut dilakukan untuk membahas situasi terkini di Idlib, agresi rezim dan pendukungnya, serta tekad Turki di lapangan dan di meja prundingan untuk mempertahankan keadaan non-konflik dalam menghadapi pelanggaran gencatan senjata.

Baca Juga  Militer Turki Desak Presiden Erdogan untuk Lawan Eropa

Pertemuan tersebut juga menggarisbawahi peran Turki dalam mencegah kemungkinan krisis dan gelombang baru migrasi, kontra-terorisme dan masalah pengungsi.

Dalam kesempatan yang sama, Kalin juga menegaskan kembali komitmen Turki untuk de-eskalasi di Suriah, meskipun terus terjadi pelanggaran gencatan senjata oleh rezim dan sekutunya, seperti dikutip dari Daily Sabah, Rabu (2/12).

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan