IDTODAY NEWS – Salah satu senior Partai Demokrat Yus Sudarso menyampaikan ada empat faksi yang menginginkan adanya kongres luar biasa (KLB) untuk menggantikan kepemimpinan AHY di tubuh Demokrat.

Adapun empat faksi itu yakni; pertama faksi pendiri, sekaligus faksi dari ketua umum pertama Subur Budi Santoso. Kedua, faksi ketua umum Partai Demokrat hasil kongres tahun 2005 di Bali, Hadi Utomo-Marzuki Ali. Ketiga, faksi dari hasil dari kongres Bandung tahun 2010 Anas Urbaningrum. Keempat faksi Marzuki Ali.

Baca Juga  Dituding Nistakan Indonesia Raya, Rachland Nashidik: Cebong Fanatik Jokowi Desak Agar Saya Dipidana

Menyikapi hal tersebut, Marzuki Alie membantah ikut serta dalam upaya penggulingan kepemimpinan AHY, dan mengatakan adanya faksi-faksi itu hanya ada di dalam kongres Demokrat.

“Tidak benar (kudeta). Enggak ada faksi itu, itu dulu kongres,” ucap Marzuki singkat kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (3/2).

Mantan Ketua DPR itu kembali menegaskan bahwa dirinya tidak pernah, dan sudah lama tidak mengikuti dinamika politik praktis, terlebih Partai Demokrat.

Baca Juga  Sindiran Marzuki Alie soal Dinasti Politik Partai Demokrat

Terkait namanya yang dicatut sebagai salah seorang yang menginginkan KLB, Marzuki membantahnya secara diplomatis.

“Saya sudah jelaskan, saya tidak ikut sama sekali,” tegasnya menutup.

Baca Juga: Temuan Baru MAKI: Kode ‘Bina Lingkungan’ Dan Anggota DPR Selain Dari PDIP Ikut Kecipratan Proyek Bansos

Sumber: rmol.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan