IDTODAY NEWS – Uang rupiah bergambar setengah badan Presiden Joko Widodo (Jokowi) viral di media sosial. Uang baru itu direkam dengan narasi redenominasi berupa pecahan uang kertas dengan nominal Rp 100. Itu dipastikan hoax.

Berdasarkan temuan detikcom, Senin (8/2/2021), video tersebut diunggah di akun Instagram @jakarta.keras. Akun itu menyertakan sumber video yang berasal dari tiktok/aku.ijot.

Uang kertas itu berwarna merah dengan tulisan besar Bank Indonesia (BI) beserta dengan logonya, lengkap juga dengan nomor seri.

Viral Uang Redenominasi Rp 100 Bergambar Jokowi Foto: Dok. Screenshot Instagram

Di satu sisi uang itu terpampang foto setengah badang Jokowi. Sementara di sisi lainnya bergambar Istana Negara.

Pada video juga ada narasi ‘Katanya Indonesia mau Redenominasi’. Dituliskan juga uang Rp 10.000 akan menjadi Rp 10, Rp 50.000 menjadi Rp 50 dan Rp 100.000 menjadi Rp 100.

Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono menegaskan bahwa BI hingga saat ini belum mengeluarkan uang pecahan baru redenominasi. Dia memastikan uang beredar dalam video tersebut hoax.

Baca Juga  Pemerintah Utang Tambal Defisit, Wamenkeu: Yang Bayar Kita Semua

“Wah kacau, nggak ada,” tuturnya singkat kepada detikcom, Senin (8/2/2021).

Sebelumnya pemerintah juga pernah mengeluarkan ilustrasi uang redenominasi pada medio 2013 lalu. Dalam ilustrasi tersebut, terdapat dua desain baru uang rupiah yang sudah disederhanakan nilainya, dan uang yang dipakai bernilai Rp 100.000, Rp 50.000 dan Rp 20.000.

Model pertama, saat masa transisi redenominasi. Dalam tampilan ini desain uang masih sama, cuma nilai nominalnya sudah dipangkas, yaitu Rp 100.000 menjadi Rp 100, Rp 50.000 menjadi Rp 50, dan Rp 20.000 menjadi Rp 20.

Baca Juga  RI Sejengkal Lagi Resesi, Sri Mulyani Bilang Begini

Model kedua, setelah redenominasi berlaku. Dalam tampilan ini, desain uang sudah berubah dan nilai nominalnya sudah dipangkas seperti di atas.

Baca Juga: Mentahkan Marzuki Alie, Demokrat Beberkan Kemenangan Besar Di Bawah Komando AHY

Sumber: detik.com

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan