Biden Lebih Mudah Berhubungan Dengan SBY, Tapi AHY Belum Waktunya Jadi Capres

Ketua Umum DPP Paratai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)/RMOL

IDTODAY NEWS – Sebagaimana dahulu hubungan baik antara mantan Presiden AS Barack Obama dan Partai Demokrat AS dengan mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Partai Demokrat di Indonesia, maka Presiden AS saat ini yang juga dari Partai Demokrat Joe Biden diyakini lebih mudah berhubungan erat dengan SBY.

Sebelum jadi Presiden ke-46, Joe Biden pernah menjabat Wakil Presiden mendampingi Barack Obama pada periode 2009-2017.

Baca Juga  Hamid Awaluddin Sindir Penyumbang 1.500 Rumah Fiktif Diberi Penghargaan Bintang Mahaputra

Adapun saat ini, Partai Demokrat di Indonesia sudah dipimpin putra sulung SBY, yaitu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Ke depan, AHY tentu jadi harapan SBY dan Demokrat.

Untuk itu, ada beberapa pihak yang menyarankan, agar AHY menjalin hubungan yang baik dengan Joe Biden dan Demokrat AS.

“AHY mesti memiliki akses hubungan mandiri dengan Biden untuk masa depannya,” kata pengamat politik M. Rizal Fadillah kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (25/1).

Baca Juga  Ossy Dermawan Sebut Moeldoko 'Jenderal atau Maling Bintang 4?', Ruhut Sitompul Minta Panglima TNI Bertindak

Menurut Rizal Fadillah, dengan dukungan AS dan Biden, modal global telah dimiliki  AHY.

Namun, untuk Pilpres 2024 nanti, AHY belum waktunya maju sebagai calon presiden, tapi sebagai calon wakil presiden.

Sebaiknya dia berpasangan dengan figur yang kuat seperti Anies Baswedan untuk membangun peluang jangka panjang.

Dan untuk menaikkan akseptabilitas dan elektabilitas, AHY yang berada di luar pemerintahan, diharapkan banyak bermanuver mengkritisi pemerintahan Joko Widodo.

“Jangan hanya SBY yang berkomentar. Sekedar menjadi anak bapak, kurang mendapat simpati rakyat,” demikian Rozal Fadillah.

Baca Juga: Jelang Sidang Sengketa Hasil Pilkada, KPU Daerah Diminta Persiapkan Hal Berikut…

Sumber: rmol.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan