IDTODAY NEWS – Reuni akbar 212 yang dijadwalkan pada 2 Desember mendatang ditunda karena tidak mendapat izin darI Polda Metro Jaya dan Pemprov DKI. Namun hal tersebut tidak menjadi masalah karena umat Islam akan serentak memakai kaos bergambar Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab serta mengibarkan bendera bergambar beliau di berbagai tempat.

Ketua Umum PA 212 Slamet Ma’arif mengatakan, akan ada gerakan kaos dan bendera Habib Rizieq untuk menggantikannya sekaligus memperingati 212. Dia menginstruksikan kepada alumni 212 di Jakarta maupun di daerah untuk mengibarkan bendera HRS di rumah masing-masing.

Baca Juga  Dipo Alam: Habib Rizieq dan FPI Bukan Musuh TNI, Ingat Peristiwa 2004

“Harapan (untuk) teman-teman, tanggal 2 bulan 12 mengibarkan bendera di rumah masing-masing. Yang punya kaos juga (dipakai), kita tunjukkan rasa cinta, kepatuhan, dan kewibawaan kepada beliau (Habib Rizieq Shihab) dengan kaos bergambar beliau,” ujar Slamet dilansir dari YouTube Refly Uncut, Jumat (27/11/2020).

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan