Hari Ini, Komjen Listyo Ditetapkan sebagai Kapolri

Kapolri Jenderal Pol Idham Azis memberikan penghormatan kepada calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo dalam fit and proper test di Komisi III, Rabu (20/1/2021). (Foto: pojoksatu.id)

IDTODAY NEWS – Hari ini, Kamis (21/1/2021), Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo akan ditetapkan sebagai Kapolri terpilih.

Rencananya, DPR RI akan mengggelar Rapat Paripurna pengesahan Listyo sebagai Kapolri baru pada pukul 14.00 WIB.

Demikian sebagaimana yang tertulis dalam undang Rapat Paripurna Tahun 2020-2021 DPR yang diterima wartawan, di Jakarta, Kamis (21/1/2021).

“Hari ini, Kamis 21 Januari pukul 14.00 WIB laporan Komisi III DPR RI tentang Hasil Uji Kelayakan (Fit and Proper Test) terhadap Calon Kapolri, dilanjutkan dengan Pengambilan Keputusan,” tulis undangan tersebut.

Sebelumnya, Ketua Komisi III Herman Herry menyetujui pengangkatan Komjen Listyo sebagai pengganti Jendral Idham Azis.

Itu setelah calon Kapolri tunggal yang diajukan Presiden Jokowi itu menjalani fit and proper test, Rabu (20/1) kemarin.

Hasilnya, tidak satupun fraksi di Komisi III yang menolak mantan ajudan Presiden Jokowi itu menggantikan Jenderal Pol Idham Azis.

“Dengan ini kami menyatakan menyetujui pengangkatan Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri,” ucapnya.

“Selanjutnya akan ditetapkan dalam rapat paripurna terdekat yang selanjutnya diproses sesuai dengan peraturan perundang-udangan,” lanjutnya.

Sebelumnya, Komjen Listyo Sigit Prabowo menyatakan akan melanjutkan program Kapolri-kapori sebelumnya.

“Kita komitmen melanjutkan sejumlah program dari Kapolri-kapori sebelumnya yang pernah menjabat,” ujarnya.

Ia pun memaparkan Road Map-nya bertajuk “Transformasi Menuju Polri yang Presisi” yang dibagi dalam 4 bagian besar.

“Transformasi Organisasi, penataan kelembagaan, perubahan sistem dan metode organisasi dan menjadikan SDM Polri yang unggul di era Police 4.0,” paparnya

Kemudian, ia juga menyinggung perubahan teknologi kepolisian modern di era Police 4.0.

Selanjutnya, transformasi operasional pemantapan kinerja harkamtibmas, peningkatan kinerja, penegakan hukum, pemantapan dukungan polri dalam penanganan Covid-19

Baca Juga  Kontras Kritik Langkah Polisi Amankan Warga yang Bentangkan Poster ke Jokowi

“Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), menjamin keamanan program prioritas nasional, penguatan penanganan konflik sosial, transformasi pelayanan publik, pningkatan kualitas pelayanan publik Polri,” paparnya,

Terakhir, wujudkan pelayanan Publik polri Yang terintegrasi, pemantapan komunikasi publik, transformasi pengawasan.

Pengawasan pimpinan terhadap setiap kegiatan, penguatan fungsi pengawasan pengawasan oleh masyarakat (Public Complaint).

“Semua itu adalah poin penting dalam program kami ke depannya, jika dizinkan memimpin Polri,” kata Komjen Listyo.

Baca Juga: Pemuda Muhammadiyah: Pandji Pragiwaksono Memang Lucu

Sumer: pojoksatu.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan