IDTODAY NEWS – Corona virus deases 2019 (Covid-19) kembali merenggut nyawa pejabat. Kali iniBupati Bangka Tengah (Bateng), Ibnu Saleh, meninggal dunia di RSBT Pangkalpinang, Minggu (4/10/2020) sekira pukul 03.17 WIB.
“Bener Bang, ini kami tengah persiapan untuk pemakaman,” demikian dikemukakan PLT Bupati Bateng, Yulianto Satin Kepada Babel Pos (FAJAR Grup) pagi tadi.
Sebelumnya, ia masuk ke rumah sakit pada tanggal 27 September 2020 lalu lantaran kelelahan dan kondisi kesehatan yang menurun.
Pada 1 Oktober 2020, Ibnu Saleh dinyatakan terpapar Covid-19 dan terus menjalani perawatan. Padahal sebelumnya hasil dua kali swab almarhum negatif Covid-19.
Kondisi sempat membaik, namun kembali menurun Sabtu (3/10/2020) malam dan menghembuskan napas terakhir Minggu (4/10/2020) sekira pukul 03.17 WIB.
Ibnu Saleh saat ini adalah salah satu Calon Bupati (Cabup) yang berpasangan dengan Herry Erfian. Sesuai aturan, di masa kampanye ia cuti dan PLT Bupati dijabat Wakil Bupati Yulianto Satin.
Sumber: fajar.co.id