Menkes Budi Gunadi Pasang Target 70 Persen Masyarakat Divaksin Covid-19 dalam Waktu 12 Bulan

Menteri Kesehatan, Budi Gunadi. (Foto: Antara/Puspa Perwitasari)

IDTODAY NEWS – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin membeberkan vaksinasi Covid-19 di Tanah Air, Dia menyebut bahwa, hingga saat ini terdapat 3 juta vaksin Covid-19 dengan 15 juta bahan baku vaksin dari Sinovac.

Menurut Menkes Budi Gunadi Sadikin, Indonesia termasuk dari 40 negara pertama yang dapat melakukan vaksinasi Covid-19.

Menkes menjelaskan bahwa, vaksinasi Covid-19 di negeri ini harus dilakukan cepat dengan target waktu penyelesaian vaksinasi sekira 12 bulan. Pasalnya, hingga saat ini menurut Budi Gunadi Sadikin masih belum diketahui berapa lama efektivitas kekebalan dari vaksin tersebut.

Hal tersebut disampaikan oleh Menkes Budi Gunadi Sadikin dalam webinar dengan tema Vaksin Covid-19 untuk Indonesia Bangkit.

“Kenapa perlu cepat? karena sampai sekarang kita belum tahu vaksin ini kekebalannya berapa lama bertahan. Karena memang belum ada yang selesai secara lengkap uji klinis tahap ketiganya,” kata Menkes Budi Gunadi Sadikin, Sabtu 30 Januari 2021.

Seperti diketahui, pelbagai jenis vaksin yang telah diamankan oleh Indonesia yakni Sinovac, AstraZeneca, Pfizer dan Novavax, belum ada yang menyelesaikan 100 persen uji klinis tahap ketiga.

Baca Juga  Wajib Baca! Luhut Tegaskan Mulai Tahun Depan Tak Ada Lagi Vaksin Gratis Bagi Golongan Orang Ini

Kendati demikian, terkait dengan keperluan yang mendesak, dikatakan oleh Menkes bahwa seluruh negara di dunia harus mengeluarkan izin penggunaan darurat atau emergency use authorization (EUA), untuk Indonesia telah dikeluarkan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada pekan kedua bulan Januari 2021 lalu.

Dalam kesempatan yang sama, Menkes menegaskan bahwa, masih belum diketahui berapa lama vaksin Covid-19 dapat bertahan.

“Kita secara konservatif mengambil waktu 12 bulan. Oleh sebabnya diharapkan dalam waktu 12 bulan bisa seluruh 70 persen dari rakyat Indonesia yang menjadi target, dengan usia di atas 18 tahun, bisa kita lakukan vaksinasi,” ujar Menkes, seperti dilaporkan Antara.

Sebagai informasi, untuk pengamanan pasokan vaksin Covid-19, Indonesia sejauh ini telah berhasil mengamankan 4 jenis vaksin, yakni Sinovac sebanyak 125 juta dosis, Pfizer sebanyak 50 juta dosis, AstraZeneca serta Novavax yang masing-masing sebanyak 50 juta dosis.

Baca Juga: Terkait Vaksin Sinovac Halal, MUI: Fatwa Tidak Mungkin Main-Main!

Sumber: pikiran-rakyat.com

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan