IDTODAY NEWS – Beredar postingan dari akun Facebook Rijon Harahap berupa narasi yang berisikan klaim bahwa negara Prancis boikot produk mobil Esemka.

Berikut narasinya:

“Akibat Masyarakat Memboikot Produk Prancis…
Prancis pun membalas memboikot produk Mobil Esemka…”

tangkapan layar

Penjelasan

Berdasarkan penelusuran, dilansir turnbackhoax.id, tidak ditemukan bukti yang valid untuk membuktikan klaim tersebut. Menurut artikel dari hops.id yang berjudul “Mobil Esemka mulai diekspor lokal, belasan unit dikapalkan” yang dipublikasikan pada 23 Agustus 2020, mobil Esemka di ekspor lokal sebanyak belasan unit ke Lampung. Ekspor ini dilakukan oleh pabrik yang berada di Solo menuju pulau Sumatera. Tidak ada informasi mobil Esemka ini akan diekspor ke luar negeri.

Baca Juga  Ormas Sweeping Produk Prancis, Pengusaha Ritel Minta Tolong Polisi

Kesimpulan

Klaim tersebut tidak benar, tidak ada pernyataan yang valid untuk membuktikan klaim tersebut. Mobil Esemka sendiri saat ini masih diproduksi untuk dalam negeri.

Melihat dari penjelasan tersebut, klaim negara Prancis boikot produk mobil Esemka termasuk dalam Konten Palsu/Fabricated Content.

Artikel Asli

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan