Putra Ketua PAN Sulsel Disiapkan Jadi PAW Mendiang Zaenal Beta

GIBRAN Rakabuming Raka (kiri) dan Zulkifli Hasan (kanan). GIBRAN Rakabuming Raka (kiri) dan Zulkifli Hasan (kanan).* //Twitter.com/@ZUL_Hasan (Foto: Twitter.com/@ZUL_Hasan)

IDTODAY NEWS – Peresmian Pergantian Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Makassar dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), yang meninggal dunia tinggal menunggu waktu yang tepat.

Satu kursi Fraksi PAN di DPRD Makassar praktis kosong setelah Zaenal Beta meninggal dunia pada 9 Januari lalu. Sosok penggantinya pun telah disiapkan untuk mengisi kekosongan tersebut.

Ketua DPD PAN Makassar, Hamzah Hamid menyebut penggantinya adalah Syukran Ashabul Kahfi. Politikus muda yang juga putra Ketua DPW PAN Sulsel, Ashabul Kahfi itu berhak menjadi PAW karena ia berada satu Dapil dan di posisi kedua di bawah mendiang Zaenal Beta kala Pileg 2019 lalu.

Syukran dan mendiang Zaenal Beta berada di Daerah Pemilihan (Dapil) I meliputi Kecamatan Rappocini, Makassar, Ujung Pandang.

“Atas nama Syukran Ashabul Kahfi. Kebetulan dia satu dapil dengan Almarhum. Berada urutan dua suaranya,” terang Hamzah Hamid saat dijumpai di MaxOne Hotel Makassar, Minggu (17/1/2021).

Namun, Hamzah Hamid yang juga Ketua Fraksi PAN DPRD Makassar itu belum bisa memastikan waktu peresmian dan pelantikan PAW. Mengingat keluarga besar PAN Makassar masih dalam suasana berduka atas meninggalnya Zaenal Beta.

Baca Juga  Politikus PAN Yandri Susanto Positif Corona

“Saya kira kita masih suasana berduka. Tidak enaklah dengan pihak keluarga Almarhum Zaenal Beta. Kami di DPD dan Fraksi PAN ini sangat kehilangan. Jadi Insya Allah ini akan diproses, tapi waktunya belum pasti. Kita lihat nanti ya,” tuturnya.

Namun, lanjut Hamzah, pengganti antar waktu itu sudah fix, tinggal pemberkasannya saja yang harus dilengkapi untuk dilaporkan ke KPU dan pimpinan DPRD Makassar.

“Sekarang kan tinggal mempersiapkan berkas supaya pada saatnya nanti diajukan, segalanya sudah rampung. Karena ini permintaan KPU, dan kami sudah Komunikasi ke Ketua DPW, sudah disetujui juga,” akunya.

Sementara itu, saat disinggung kesiapan dirinya duduk di parlemen sebagai PAW, Syukran Ashabul Kahfi tak ingin berkomentar banyak. Yang pasti jika partai memberi mandat itu, maka ia harus siap menjalaninya.

“Ya, berkas sudah disetor semua. Hanya menunggu waktu saja. Saya kira masih suasana berduka ya, jadi kita tunggu saja (waktu pelantikannya),” singkatnya.

Baca Juga: Ramalan Mbak You soal Presiden, Arief Poyuono: Mba You Itu IQ Jongkok

Sumer: fajar.co.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan