Sekilas Profil Syahganda Nainggolan, Aktivis KAMI Yang Ditangkap Polisi

Deklarator KAMI, Syahganda Nainggolan,(Foto: tvOne)

IDTODAY NEWS – Sekretaris Komisi Kerja Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Syahganda Nainggolan baru saja ditetapkan sebagai tersangka oleh Mabes Polri, Rabu, 14 Oktober 2020. Ia dijerat dengan Pasal 45 ayat 2 Undang-Undang RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dan atau Pasal 160 KUHP tentang Penghasutan.

Syahganda memiliki jejak panjang sebagai seorang aktivis. Pria kelahiran Medan, 27 November 1965, itu sempat mengenyam pendidikan di Institut Teknologi Bandung (ITB) sebelum akhirnya drop out karena aktivitas politiknya menentang Orde Baru kala itu. Dilansir dari Laporan Majalah Tempo September 1989, mahasiswa jurusan Geodesi ini aktif di forum kelompok diskusi MSC (Mahasiswa Student Center) ITB.

Baca Juga  Syahganda Dkk Ditahan, Aktivis Haris Rusly: Sakit Dan Perih Rasanya Menyaksikan Sahabat Diborgol

Pada era reformasi, Syahganda menjadi motor Partai Daulat Rakyat (PDR). Namun, ia pertama kalinya menjadi caleg dari Partai Merdeka dari Dapil Tangerang. Ia kemudian pindah ke Partai Golkar, dan menjadi calon Partai Golkar untuk daerah Jawa Barat V pada 2009.

Nama Syahganda juga kembali mencuat pada 2007. Saat itu ia menjadi salah satu Tim Sukses dari Pasangan Presiden dan Wakil Presiden Susilo Bambang Yudhoyono – Jusuf Kalla. Hal itu disebut-sebut membawanya mendapat posisi Komisaris PT Pelindo.

Pada akhir era kepemimpinan SBY, Syahganda sempat dihubungkan dengan akun twitter @triomacan2000. Ia disebut-sebut sebagai salam satu admin bersama Abdul Rasyid, Staf Khusus Menteri Koordinator Perekonomian dan Raden Nuh.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan