IDTODAY NEWS – Dewan Pakar Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Teddy Gusnaidi menyebut Habib Rizieq Shihab (HRS) datang ke Polda Metro Jaya bukan karena kesadaran sendiri, melainkan ketakutan.

“Rizieq akhirnya menyerah. Dia datang ke Polda Metro bukan karena kesadaran, tapi karena ketakutan,” kata Teddy Gusnaidi melalui akun Twitter pribadinya, @TeddyGusnaidi, Sabtu (12/12).

Teddy menilai Rizieq Shihab seorang pengecut yang namanya mencuat setelah era reformasi.

“Dari dulu gue bilang Rizieq itu pengecut. Zaman orde baru mana nyali dia? Dia muncul setelah reformasi, itupun dengan membawa-bawa label agama dan membawa massa. Kalau sendiri? Ciut,” katanya.

Teddy mengingatkan sebaiknya para anggota FPI agar berhenti mengikuti jejak Rizieq Shihab.

“Kalau gue anggota FPI, pasti gue sudah mundur ketika melihat Rizieq memaki sana sini, bermasalah dengan hukum dan kabur ketika menghadapi masalah,” katanya.

“Bagi gue, selain sikap itu bertentangan dengan ajaran Islam, gue malu punya pimpinan pengecut,” tandas Teddy.

Seperti diketahui, Rizieq Shihab mendatangi Polda Metro Jaya hari ini, Sabtu (12/12).

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan