Menko Polhukam Sampaikan Dugaan Pergerakan Teroris Muda, Mabes Polri Gerak Cepat

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono dalam konferensi pers mutasi Kapolda Metro Jaya dan Kapolda Jawa Barat, Senin (16/11/2020)(Foto: fajar.co.id)

IDTODAY NEWS – Mabes Polri bergerak cepat merespon informasi yang disampaikan Menko Polhukam tentang adanya dugaan pergerakan teroris muda.

Disebutkan, mereka sengaja dilatih untuk melakukan teror. Di antaranya dengan menargetkan tokoh VVIP.

Demikian disampaikan Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Argo Yuwono kepada wartawan di Mabes Polri, Jumat (18/12/20).

Argo menyebut, saat ini polisi tengah melakukan penyelidikan terkait informasi dimaksud.

“Jadi memang tidak mudah ya dengan perkembangan teknologi yang sekarang ada,” ungkapnya.

Argo menyebut, bahwa perekrutan pra teroris muda itu dilakukan melalui internet dan dunia maya.

“Perekrutannya juga melalui dunia maya, tentunya dengan berbagai cara, modus,” kata Argo.

Kendati demikian, Argo enggan membeberkan detil terkait modus atau kelompok yang terlibat.

“Ini masih bagian dari penyelidikan Densus 88,” tandasnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan