Demokrat: SBY Telah Memimpin Negeri, Apakah Berikutnya Prabowo?

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto/Net

IDTODAY NEWS – Sinyal-sinyal kedekatan Partai Demokrat untuk bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden, kian menuju nyata.

Setelah Demokrat menarik dukungan pada Anies Baswedan, tersiar kabar elite partai mercy menghadap Prabowo untuk membahas peluang koalisi.

Sebelum kabar itu terkonfirmasi, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) nampak duduk satu meja dan ramah kepada Prabowo Subianto, saat hadir dalam Peringatan HUT Ke-64 Pepabri di Jakarta, Selasa (12/9).

Sinyal kedekatan itu, tak dibantah Koordinator Jurubicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra.

“Pak SBY telah mendapatkan kesempatannya memimpin negeri ini. Apakah ke depannya giliran Pak Prabowo?” ujar Herzaky kepada Kantor Berita Politik RMOL di Jakarta, Selasa (12/9).

Hanya saja, Herzaky enggan menjawab gamblang seberapa besar peluang koalisi itu. Dia hanya berharap, pertemuan tokoh dapat membawa kebaikan bagi Indonesia.

“Kita berharap Indonesia yang lebih baik ke depannya,” pungkasnya.

Sumber : Rmol

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan