IDTODAY NEWS – Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) berharap Keluarga Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dapat berperan dalam program vaksinasi Covid-19 di Tanah Air.

Hal itu setidaknya karena KAHMI gencar dan proaktif berkontribusi untuk bangsa dan negara dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Demikian disampaikan Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) saat menjadi pembicara dalam Rakornas KAHMI III bertajuk “Konsolidasi Keumatan Mewujudkan Nasionalisme Indonesia Yang Adil dan Beradab” secara daring, Jumat (15/1).

“Dengan masih tingginya angka Covid-19, dan masih sedemikian masifnya dampak pandemi Covid-19 bagi kehidupan masyarakat, maka langkah strategis dan terukur harus segera dilakukan. Antara lain vaksinasi dan yang kita lakukan saat ini,” ujar Bamsoet.

Bamsoet yang juga Wakil Ketua Umum Partai Golkar sangat meyakini bahwa KAHMI bisa menginisiasi konsolidasi nasional untuk mewujudkan dan merekatkan kebangsaan. Apalagi, sambungnya, Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah menyatakan bahwa vaksin Covid-19 halal dan aman.

“KAHMI akan memberikan peran sentral dalam membangun konsolidasi bangsa dan mempererat ikatan kebangsaan, memanusiakan manusia. Alhamdulillah MUI telah menyatakan halal dan ini aman untuk melawan Covid-19,” demikian Bamsoet.

Baca Juga  Sindir Denny Siregar Soal Covid, Politisi Demokrat: Semua Gara-Gara Binatang Ini!

Turut hadir sejumlah tokoh KAHMI antara lain anggota KAHMI yang juga Peneliti Senior KAHMI Prof Siti Zuhro, Prof Chusnul Mariah, serta pengamat politik UI Rocky Gerung.

Baca Juga: Raffi Ahmad Dilaporkan ke Polisi Akibat Pesta Tanpa Masker

Sumber: rmol.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan