IDTODAY NEWS – Akun Twitter Ade Armando kena suspend atau down. Dosen UI Ade Armando menduga ini ulah pasukan cyber. Dia menduga ada cyber yang ramai-ramai melaporkan akunnya.

“Kelihatannya ada pasukan cyber yang ramai-ramai melaporkan akun saya sehingga seolah-olah saya itu menyebarkan aturan Twitter,” kata Ade Armando kepada wartawan, Minggu (8/8/2021).

Ade Armando mengaku tidak tahu konten mana yang membuat akun Twitter-nya dilaporkan.

“Tidak jelas konten yang mana,” katanya.

Selain akun Twitter-nya, Ade Armando menyebut serangan itu ditujukan kepada Denny Siregar hingga Eko Kuntadhi.

Menurutnya, serangan ini pekerjaan kelompok.

“Yang diserang itu juga akun Denny Siregar, Eko Kuntadhi, Ferdinand Hutahean, dan seterusnya. Jadi jelas bukan kerjaan perorangan,” ujar Ade Armando.

Meski demikian, Ade Armando tidak akan berdrama setelah akun Twitter-nya di-suspend atau ditangguhkan.

Dia menyerahkan urusan ini kepada Twitter.

“Akun Twitter saya di-suspend. Apakah saya harus bikin drama bahwa terjadi pembungkaman ekspresi? Bahwa ada penindasan demokrasi? Ya enggak lah. Ya suka-suka Twitter-lah,” ujar Ade Armando yang juga dosen di Universitas Indonesia ini.

Per pukul 11.00 WIB, jika masuk ke kolom pencarian Twitter dan mengetikkan nama Ade Armando, yang muncul hanyalah cuitan-cuitan mengenai Ade Armando.

Akun resmi Ade Armando sudah tidak bisa ditemukan.

Baca Juga  Denny Siregar: Sejak Puluhan Tahun, Hanya Jokowi yang Mampu Bangun Tol di Aceh

Untuk Eko Kuntadhi, akunnya masih bisa dilihat. Sedangkan akun Denny Siregar juga tidak bisa ditemukan seperti milik Ade Armando.

Begitu juga dengan akun Denny Siregar, hingga Minggu siang, tidak terlihat lagi postingan-postingan di dalam akun miliknya.

Sumber: pojoksatu.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan