IDTODAY NEWS – Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas atau akrab disapa Gus Yaqut memberi semangat kepada pegiat media sosial Abu Janda yang saat ini tengah dirawat akibat terpapar Covid-19.

Dorongan semangat untuk sembuh dari Gus Yaqut kepada Abu Janda itu terlihat dalam sebuah foto unggahan tangkapan layar pesan instan yang saat ini tengah viral di media sosial.

Dilihat dari isi pesan instan tersebut, Minggu 11 Juli 2021, tampak Gus Yaqut meminta Abu Janda agar melawan covid seperti halnya ia kerap melawan gerakan radikal.

“Sehat, Abu. Kamu harus sehat. Lawan Covid-19 kayak kamu lawan gerakan radikal. Jangan mau kalah,” tulis Gus Yaqut kepada Abu Janda.

Mengutip Pikiran-rakyat.com, isi pesan Gus Yaqut itu sontak dibalas Abu Janda. Ia memohon maaf kepada mantan Panglima Banser tersebut.

“Maafin saya Gus Tum. Pas masuk UGD, kondisi buruk. Jadi saya dimedikasi enggak sadar seharian, baru siuman Tum,” kata Abu Janda.

Gus Yaqut pun meminta Abu Janda tetap tenang. Sebab, meski berjauhan, dia tetap mengirimkannya doa.

“Pokoknya sehat. Harus sehat, Tak suhu dari sini,” ujar Gus Yaqut.

Baca Juga  Ujang Komarudin: Jokowi seperti Sedang Menggunakan Luhut untuk Menghindari Megawati

Sebelumnya, Abu Janda alias Permadi Arya lewat unggahannya di Instagram menyampaikan pesan kepada masyarakat agar tetap menjaga diri di tengah situasi lonjakan kasus Covid-19.

Dalam unggahan videonya itu, Abu Janda awalnya menyampaikan isi curhatannya usai didiagnosa terpapar covid ganas.

“Sehari dua hari, kita pikir sudah minum obat-obatan. Kita pikir kita sudah sehat, namun serangan itu datang lagi. Tubuh drop lagi, kembali ke awal,” kata Abu Janda.

Baca Juga  LaNyalla: Kurangi Anggaran Infrastruktur, Pemerintah Lebih Baik Fokus Tangani Covid-19

Ia pun mengaku, covid tersebut benar-benar membuat mental dan semangatnya hancur sehingga dirinya harus dilarikan ke UGD.

“Benar-benar menghancurkan mental. Benar-benar menghancurkan semangat untuk berjuang. Makanya saya nyerah dan dibawa ke ruang UGD,” ucapnya sambil batuk.

Selanjutnya, Abu Janda menyampaikan pesan kepada masyarakat agar tetap menjaga diri dari paparan virus mematikan tersebut.

“Pesan untuk teman-teman. Plis, stay safe. Stay safe,” ujarnya.

Sumber: terkini.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan