Kemensos Akan Menjembatani Keluarga Korban Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Terkait Asuransi

Menteri Sosial Tri Rismaharini ketika melakukan konferensi pers di Terminal 2D Bandara Soekarno-Hatta, Senin (11/1/2021) siang.(Foto: KOMPAS.com/MUHAMMAD NAUFAL)

IDTODAY NEWS – Menteri Sosial Tri Rismaharini mengatakan, pihaknya akan menjembatani pihak keluarga, pemerintah daerah (pemda), dan Jasa Raharja terkait pencairan asuransi untuk korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

“Kementerian Sosial akan menjadi jembatan antara keluarga, pemda di sini (Jakarta) dan daerah asal. Karena ada 24 kota/kabupaten yang domisili para keluarga korban. Itu akan kami coba bantu komunikasi dengan pemda, keluarga dan Jasa Raharja,” kata Risma saat mengunjungi posko crisis center Sriwijaya Air SJ 182, di Bandara Soekarno Hatta, Senin (11/1/2021).

Baca Juga  Andi Arief Beberkan Perangai Moeldoko yang Berhasrat Ingin Berkuasa

Karena hanya menjadi perantara, kata Risma, Kemensos tidak ikut berperan dalam menentukan nilai asuransi yang akan diberikan kepada keluarga korban.

“Kami tidak masuk di tataran itu (nilai asuransi), tapi kami jadi penghubung. Karena bukan tidak mungkin nanti keluarga menghubungi kami, misalnya korban punya tabungan maka kami yang akan menghubungkan dengan perbankan,” ucap Risma.

Diberitakan sebelumnya, pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute penerbangan Jakarta-Pontianak hilang kontak sekitar pukul 14.40 WIB, setelah empat menit lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang.

Baca Juga  Prabowo 99,9 Persen Capres Lagi, Ujang: Tak Ada Kata Malu dalam Politik

Pesawat diduga jatuh di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu. Sejauh ini, lokasi black box atau kotak hitam pesawat tersebut sudah diketahui.

Baca Juga: Bawaslu Lampung Rilis Rekomendasi Diskualifikasi Setelah Penetapan, Perludem: Bisa Jadi Presiden

Sumber: kompas.com

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan