IDTODAY.CO – Seperti diketahui, beberapa waktu lalu, mantan Dewan Pakar PKPI, yakni Teddy Gusnaidi, membuat sebuah cuitan soal Covid-19.

Teddy dalam unggahannya, mempertanyakan mengapa Tuhan tak menurunkan Covid-19 di zaman SBY alias Susilo Bambang Yudhoyono.

Adapun hal itu ia tulis sembari menyertakan tangkapan layar sebuah berita soal putra bungsu SBY, Ibas.

Berita yang dibagikan Teddy berjudul ‘Ibas Yudhoyono Pertanyakan Kapan Indonesia Bebas Covid-19: Jangan Sampai Kita Disebut ‘Failed Nation”.

Oleh karenanya, Teddy pun membubuhkan keterangan yang seolah membela Presiden Jokowi dengan mengatakan bahwasanya itu kemungkinan karena Tuhan tahu hanya sosok Jokowi-lah yang mampu menghadapi pandemi Covid-19 di Indonesia.

Ia pun lantas menyinggung soal SBY yang menurutnya secara sejarah selama 10 tahun menjabat, tak punya kemampuan mengurus hal besar seperti pandemi Covid-19.

Nah, melihat pertanyaan Teddy Gusnaidi tersebut, salah satu politisi Demokrat, yakni Ossy Dermawan, turut angkat bicara.

Baca Juga  Moeldoko Sebut Jokowi Peletak Pondasi Indonesia Maju, Said Didu: Data Menunjukkan Utang Selangit

Alih-alih sependapat dengan Teddy, Ossy Dermawan justru sebaliknya karena tampak memiliki pandangan lain.

Menurut Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat itu, bisa jadi Tuhan menurunkan pandemi Covid-19 di zaman Presiden Jokowi sebagai sebuah teguran.

Teguran apa? Teguran agar Presiden Jokowi beserta para pendukungnya tidak berlaku sombong karena di atas langit masih ada langit.

“Mungkin juga Allah mau ajarkan ke Jokowi dan pendukungnya agar jangan sombong,” tulis Ossy, seperti dikutip terkini.id pada Jumat, 9 Juli 2021.

Baca Juga  Minggu Depan Jokowi Akan Transfer Rp 2,4 Juta Untuk Para Pedagang Rumahan, Asongan Dll

“Di atas langit masih ada langit,” pungkasnya.

Sumber: terkini.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan