IDTODAY NEWS – Pengamat politik Jamiluddin Ritonga mengomentari ramainya bertebaran baliho Ketua DPR RI, Puan Maharani di berbagai daerah.

Menurut Jamiluddin, meski baliho Puan tersebar di kota-kota besar, tapi tidak akan efektif mendongkrak elektabilitasnya di Pilpres 2024.

“Jadi, sebanyak apapun foto Puan di baliho, tidak akan dapat mendongkrak elektabilitasnya,” ujarnya kepada Pojoksatu.id di Jakarta, Selasa (10/8/2021).

Seharusnya, kata Jamiluddin anak buah Megawati Soekarnoputri itu tidak perlu lagi kampanye melalui baliho, karena sudah mempunyai posisi strategis menjadi Ketua DPR.

“Karena itu, Puan idealnya tidak memerlukan lagi baliho untuk memperkenalkan dirinya agar dikenal oleh publik,” tuturnya.

Sebelumnya, politikus senior PDIP Hendrawan Supratikno merespon ramainya baliho Puan Maharani terpasang di mana-mana.

Ia mengatakan bahwa baliho bergambar Puan Maharani itu bukanlah untuk kampanye Pilpres 2024.

“Tekanan narasi dalam billboard, dan lain-lain itu bukan kampanye politik, tetapi kampanye kebersamaan, persatuan dan kemanusiaan,” ujarnya kepada wartawan, Senin (2/8/2021).

Baca Juga  Tak Yakin Jokowi Bakal Dukung Ganjar di Pilpres 2024, Hensat: Jangan-jangan Dukung Anies Baswedan

Hendrawan menegaskan bahwa pemasangan baliho Puan Maharani dalam kapasitas Ketua DPR RI.

Puan, sama seperti ibunya Megawati Soekarnoputri, yakni perempuan pertama di Indonesia yang menjadi presiden.

“Billboard, baliho, spanduk, dan sebagainya itu dalam kapasitas sebagai Ketua DPR,” ucapnya.

Lebih lanjut, Hendrawan memastikan bahwa baliho yang menunjukkan wajah Puan Maharani itu dipasang oleh kader PDIP secara spontanitas.

Baca Juga  Mural Jokowi 404 Not Found Dihapus, Publik: Merakyat tapi kok Rasa Otoriter?

“Yang bilboard itu gotong royong anggota DPR. (Billboard) yang lain spontanitas kader dan relawan,” ujarnya.

Sumber: pojoksatu.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan