IDTODAY NEWS – Politikus PDI Perjuangan Ruhut Sitompul mengomentari pernyataan mantan Ketua MPR Amien Rais yang memberikan dua pilihan kepada Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Melalui akun Twitternya, Ruhut juga menyampaikan pesan kepada pendiri Partai Amanat Nasional (PAN) itu untuk menghabiskan hari tua bersama anak cucunya.

“Pak Amien Rais sudah dimundurkan besannya Pak Zul Ketum PAN, eh masih coba-coba memberi pilihan kepada Presiden ke-7 RI Bpk Joko Widodo mundur atau terus. Sebaiknya di rumah saja momong cucu dari mantu anaknya Pak Zul agar hidup tenang di hari tua MERDEKA,” tulis Ruhut, Minggu (16/8).

Baca Juga  Selama Pandemi Covid-19, KPK Ungkap Harta Luhut Panjaitan Naik Rp67 Miliar, Prabowo Rp23 Miliar

Diketahui, Amien Rais sejak beberapa hari terakhir meluncurkan pemikiran dan pandangan politiknya terkait berbagai persoalan bangsa yang dirangkum dalam beberapa episode video.

Baca Juga  Inilah Tujuan Dan Latar Belakang Pendirian Partai Ummat Besutan Amien Rais

“Pernyataan Amien Rais untuk Jokowi: Terus atau Mundur,” demikian tertulis di akun Instagram @amienraisofficial, yang telah menayangkan video pernyataan Amien Rais episode pertama berjudul “Bangsa Indonesia Dibelah” pada 13 Agustus 2020 lalu.

Pandangan dan pemikiran politik Amien Rais itu masih akan terus berlanjut hingga total 14 episode yang diakhiri dengan rekomendasi.

Hingga Sabtu (15/8), sudah empat episode videonya yang ditayangkan. Masing-masing berjudul Bangsa Indonesia Dibelah, Memberi Angin Kebangkitan Komunisme, Politik Lebensraum China, dan Otoriterisme Makin Pekat.

Baca Juga  Pesan Amien Rais ke Jokowi: Terus atau Mundur

“Sejak Jokowi jadi presiden periode pertama (2014-2019) dan diteruskan pada periode kedua sampai sekarang, perkembangan politik nasional bukan semakin demokratis, tetapi malahan kian jauh dari spirit demokrasi,” ucap Amien Rais dalam episode; Bangsa Indonesia Dibelah.

Sumber: jpnn.com

Follow Berita dari IDTODAY.CO di Google News

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *