IDTODAY NEWS – Ekonom senior, Rizal Ramli melontarkan sindiran keras terhadap Menteri Keuangan Sri Mulyani. Menurutnya, Menkeu sudah memakai uang negara untuk urusan pribadi.

Hal itu dilontarkan Rizal Ramli menanggapi postingan aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) Adamsyah Wahab atau Don Adam di media sosial Twitter, seperti dilihat pada Minggu 1 Agustus 2021.

Dalam postingan itu, Don Adam menyebut media sosial pribadi Sri Mulyani (SMI) dikelola dengan uang negara.

Ia pun menyayangkan hal itu dilakukan sang menteri di saat Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) pemerintah dipotong dan dialihkan untuk penanganan pandemi Covid-19.

“Akun pribadi SMI dikelola dengan UANG NEGARA? Disaat Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) pemerintah propinsi, kabupaten dan kota se Indonesia dipotong dan di realokasi serta refokusing dengan alasan Pandemi Covid19,” tulis Don Adam.

Pada postingannya itu, Don Adam menyertakan foto tangkapan layar pengumuman yang menyebut Kementerian Keuangan tengah mencari kontributor konten untuk media sosial pribadi Sri Mulyani yakni SMIndrawati.

Baca Juga  Lieus Mencontohkan Kasus Penistaan Agama Muhammad Kece, ‘Sorry Nih Pemerintah Gak Cepat Tangani’

“Dicari kontributor! Sehubungan dengan pergerakan informasi yang semakin cepat, Biro KLI mengajak para pegawai Kementerian Keuangan di seluruh Unit Eselon 1 dengan spesifikasi di bawah ini untuk menjadi kontributor konten akun media sosial Menteri Keuangan @SMIndrawati,” demikian narasi pengumuman tersebut.

Menanggapi hal itu, Rizal Ramli pun seolah tak percaya dengan informasi yang diunggah Don Adam tersebut.

“Mosoh sih? Jangan ngada-ngada lho,” cuit Rizal Ramli.

Rizal pun menyindir keras Sri Mulyani dengan mengungkit bunga utang negara yang menurutnya super mahal.

Baca Juga  Sekjen PAN: Seharusnya Raffi Ahmad Hormati Mereka Yang Belum Terima Vaksin

Ia juga turut menyayangkan Sri Mulyani memakai uang negara untuk urusan pribadi. Bahkan, Rizal juga menyinggung soal impor sepeda Bronton.

“Sudah ngutang bunga super mahal. Ngentit uang negara untuk urusan prihadi, impor bronton ndak bayar pajak pulak,” tuturnya.

Lantaran hal itu, Rizal Ramli menyebut perbuatan Menkeu Sri Mulyani sudah memalukan rakyat Indonesia.

“Standard Eropa, Jepang udah abis nih, malu-maluin aja,” ujarnya.

Sumber: terkini.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan