Sindir Pendemo PPKM, Bamsoet: Mereka Hanya Tolak Tanpa Beri Solusi

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo/dok jitunews/khairul anwar

IDTODAY NEWS – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyinggung pihak-pihak yang lantang menolak penerapan PPKM, namun tak memiliki alternatif lain dalam penanggulangan Covid-19. Ketimbang lockdown, kebijakan PPKM dirasa lebih tepat untuk diterapkan.

“Dalam konteks memerangi penularan virus yang tidak terdeteksi mata manusia, kebijakan PPKM itu masuk kategori pendekatan lunak. Berbeda dengan lockdown yang dirasakan sangat ekstrim,” kata Bambang Soesatyo dalam keterangan tertulisnya, dikutip Senin (9/8).

Baca Juga  Gus Jazil: Jangan Sampai Ada Kesan Pemerintah Berbisnis Vaksin Covid-19

Pria yang disapa Bamsoet itu heran masih banyak pihak yang berhasrat melakukan demonstrasi di tengah lonjakan kasus Covid-19.

“Ada komunitas terpelajar yang ingin berdemonstrasi di Istana Negara menentang PPKM. Ada pula komunitas pekerja yang juga berniat melakukan unjuk rasa menolak PPKM,” bebernya.

Bamsoet menyadari bahwa kegiatan unjuk rasa tidak diharamkan. Namun, kecil kemungkinan unjuk rasa bisa digelar dengan kepatuhan prokes. “Apakah kegiatan seperti itu masuk akal sehat?,” cetusnya.

Baca Juga  Corona Tembus 1 Juta, Demokrat: Sayangnya Pemerintah Alergi Mendengar Kata Lockdown

Menurutnya, pendemo seharusnya tak hanya menuntut pemerintah untuk menghentikan PPKM. Pemerintah, lanjut dia, juga perlu masukan tentang penanganan Covid-19 yang lebih efektif.

“Kalau para pengunjuk rasa menolak PPKM, idealnya mereka menyiapkan dan menyodorkan rekomendasi tentang strategi lain yang efektif untuk menekan dan memutus rantai penularan Covid-19,” kata politisi Partai Golkar itu.

“Sayangnya, sejauh yang diketahui publik, mereka hanya menolak PPKM tanpa memberi solusi. Bagi pihak lain yang antusias merekomendasikan kebijakan lockdown, seharusnya rekomendasi itu juga disertai kalkulasi dampak negatif atau ekses dari lockdown,” lanjut Bamsoet.

Baca Juga  Bulan Puasa Tetap Vaksinasi Covid-19, Jokowi: Malam Hari, yang Siang Hari Nonmuslim

Sumber: jitunews.com

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan